Sabtu, 04 Agustus 2012

Mata Pelajaran Baru : Scholarship (?)

by Ema Ari Apriliana di 8/04/2012 07:55:00 AM


               Ada mata pelajaran tambahan yang menurut saya unik dan special. Mungkin di sekolah lain saya tidak bisa mendapatkan mapel seasyik ini. Sebut saja nama mapelnya Scholarship, karena begitulah saya biasa menyebutnya. Agak aneh memang kalau orang lain yang mendengar, “Pelajaran tentang beasiswa?? Ada gitu?” menurut saya, justru itulah letak keunikannyaa… dimana orang lain seusia saya mungkin belum tau bagaimana cara meraih beasiswa dan banyak hal yang berkaitan dengan beasiswa itu sendiri.

Kenapa special?
Pertama, mapel ini hanya bisa saya dapat saat bulan ramadhan. Jadi, mapel satu ini juga menjadi hal yang sangat saya tunggu di sekolah setiap ramadhan tiba. Saya bisa melihat kesuksesan dari orang yang memang mempunyai pengalaman tentang kerasnya perjuangan mereka dalam meraih beasiswa, bahkan beberapa kali narasumber yang dihadirkan oleh guru saya adalah penerima beasiswa di luar negeri. Hebring lah pokoknaaa :D
Kedua, yaaa… karena mapel ini cuma ada setahun sekali (kembali lagi, hanya ada pas bulan ramadhan hehehe) jadi terasa special gitu deehh… kalau mapel yang lain kan udah biasaa! Halah, udah biasa tapi tetep gak bisa XD

Bicara soal kesuksesan orang-orang yang pernah saya baca biografinya, ada satu benang merah yang bisa saya tarik diantara ruwetnya trial and error mereka #hasyyaaahh
Yap! Mereka semua menuliskan target dan semua impiannya! MENULIS SEMUA TARGET DAN IMPIAN!!



Contohnya saja, Kak Alanda Kariza. Dari buku yang sudah ia terbitkan, Dream Catcher ia membeberkan semuaa yang ia lakukan dalam meraih kesuksesannya di usia yang terbilang masih muda, salah satunya dengan cara menulis target dan semua mimpinya. Tips n Trik dia share di bukunya itu. Coba deh, temen-temen baca bukunya! Insya Allah bakal dapet banyak manfaatnya ^___^

Atau ada yang pernah lihat video bapak Danang A. Prabowo? Ya, disitu beliau juga mengatakan bahwa beliau menuliskan 100 mimpi yang ingin diraih. Maka seiring berjalannya waktu, dengan usaha yang pantang menyurut, mimpi itu satu persatu berhasil menjadi nyata. Ya, Dreams come true :)
Tentu bukan simsalabim tring, triiing… semua mimpi itu terwujud..

Yang masih segar dalam ingatan saya adalah mapel scholarship tadi siang yang menghadirkan narasumber dari Universitas Negeri Semarang. Mas Zaki namanya. Belum lama ini, dia pulang dari Jepang setelah dinyatakan bahwa ia salah satu penerima beasiswa untuk belajar ke sana. Lagi-lagi saya mendapat kenyataan bahwa, kesuksesannya berawal dari MENULIS SEMUA MIMPI!!
Mas Zaki memiliki target dan impian yang sudah tertulis dengan rapi, tapi bukan tertulis dalam otak lhooo teman-temanss… dia menulis semua mimpi dan target yang ingin dia raih, bahkan ia mengelompokkan semua target dan impian itu dalam jangka waktu yang berbeda. Ada impian jangka pendek, impian jangka menengah, dan impian jangka panjang. Dengan menulis semua mimpi-mimpi yang ingin di capai, mimpi di atas kertas tersebut dapat melecutkan semangat mas Zaki ketia ia down, maka dengan kertas itu ia akan kembali teringat dengan semua yang ingin ia gapai untuk masa depan lebih baik :)

So, sudah siapkah diri kita merancang mimpi untuk masa depan? Yuk, kita bikin konsep hidup diri kita, karena masa depan kita adalah kita yang menentukan ^___^

Buat temen-temen yang mungkin belum pernah liat video pak Danang tentang motivasi kesusksesan, silakan video ini bisa diliat/dishare atau mau diapain juga yang penting untuk hal yang bermanfaat yaaa ;)

0 komentar:

Posting Komentar

 

Catatan si Sawi Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review